Terkait Revisi Aturan BBM Bersubsidi, Pengamat Nilai Pertalite Baiknya untuk Motor dan Angkutan Umum

- 13 Juli 2022, 10:09 WIB
Terkait Revisi Aturan BBM Bersubsidi, Pengamat Nilai Pertalite Baiknya untuk Motor dan Angkutan Umum
Terkait Revisi Aturan BBM Bersubsidi, Pengamat Nilai Pertalite Baiknya untuk Motor dan Angkutan Umum /Instagram @mypertamina/



PORTAL GROBOGAN – BBM bersubsidi jenis Pertalite menurut seorang ahli, disarankan diberikan untuk kendaraan sepeda motor dan angkutan umum.

Pertalite bagi Pengamat ekonomi dan energi Universitas Gadjah Mada, Fahmy Radhi jika Pertalite baiknya untuk dua jenis kendaraan itu.

"Pertalite perlu pembatasan untuk menurunkan beban subsidi di APBN. Kriteria pembatasan dibuat sederhana dan operated di SPBU, tanpa MyPertamina," ucap Fahmy dikutip dari ANTARA.

Menurut Fahmy, MyPertamina dianggap masih belum tepat untuk diterapkan karena infrastruktur digital yang belum memadai dan penggunaan teknologi yang masih gagap.

Baca Juga: Pemerintah Kebut Revisi Aturan BBM Bersubsidi, Mobil Mewah Dipastikan Tak Akan Menerimanya

Menurutnya, skema pendistribusian BBM bersubsidi yang langsung tepat sasaran ke subjek penerima akan lebih mudah diterapkan saat pengisian di SPBU.

Sekma ini dipandang mampu meredam peralihan konsumsi masyarakat dari BBM nonsubsidi ke BBM subsidi.

"Premium dihapuskan, alasannya meski volume kecil dan distribusi hanya di luar Jamali (Jawa, Bali, dan Madura), tapi impor dan subsidi content cukup besar," ucapnya lagi.

Baca Juga: Pertamina Kembali Naikan Harga BBM dan Elpiji Nonsunsidi, Ini Kisaran Harganya

Jika tren ini terus berlanjut, penggunaan BBM bersubsidi akan melebihi kuota, ini menjadi alsan kenapa ada revisi Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014, kendaraan yang berhak menggunakan BBM subsidi.

Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati menjelaskan pihak mereka harus menjaga kuota BBM subsidi supaya tidak melebihi kuota yang ditetapkan pemerintah.

Dari data Kementrian Keuangan, ada 40 persen penduduk miskin dan rentan miskin hanya dapatkan 20 persen BBM, sedangkan 60 persen ekonomi ke atas justru dapatkan 80 persen BBM subsidi.

Baca Juga: Beli BBM Lewat MyPertamina, Berikut Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi Tersebut

Pertamina memastikan BBM subsidi digunakan oleh segmen masyrakat yang berhak dan kendaraan yang sesuai ketentuan.

Salah satu caranya adalah melalui pendaftaran plat nomer kendaraan ke platform digital MyPertamina sejak 1 Juli 2022.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x