Jadwal Uji Coba Ganjil-Genap di Ruas Jalan Tol untuk Pemudik, Dimulai Hari Ini

- 25 April 2022, 14:07 WIB
Ilustrasi jalan tol, jadwal uji coba ganjil-genap di ruas jalan tol
Ilustrasi jalan tol, jadwal uji coba ganjil-genap di ruas jalan tol /ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah/

PORTAL GROBOGAN - Jelang lebaran Idul Fitri, pemerintah sedang lakukan uji coba ganjil genap di Tol Cikampek, simak jadwal uji coba ganjil genapnya.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menginformasikan kabar itu di semua akun sosial media resminya pada 24 April 2022.

Kemenhub bekerjasama dengan Korlantas Polri, dan Kementerian PUPR untuk berlakuan skema ganjil-genap.

Dimulai pada hari ini, Senin 25 April 2022 hingga Rabu 27 April 2022 yang akan datang.

Selain itu, Kemenhub RI juga menghimbau jika terjadi kepadatan maka pihaknya akan laukan diskresi kepolisian dengan rekayasa Contra Flow.

Baca Juga: Bosan di Perjalanan Mudik? Berikut 4 Jalur Mudik yang Bisa Jadi Tempat Wisata

Namun, jika masih terjadi kepadatan yang melebihi batas maka dilakukan diskresi rekayasa lalu lintas one way.

Dilansir dari akun Twitter resmi Kemenhub, berikut jadwal Ganjil-genapnya:

Senin, 25 April 2022

Pukul 11.00 WIB - 13.00 WIB

Baca Juga: 10 Tips Mencegah Mabuk Kendaraan Saat Perjalanan Mudik

Lokasi Tol Cikampek KM 47 s/d GT. Cikampek Utama KM 70

Selasa, 26 April 2022

Pukul 11.00 WIB - 13.00 WIB

Lokasi Tol Cikampek KM 47 s/d GT. Palimanan KM 188

Rabu, 27 April 2022

Pukul 10.00 WIB - 17.00 WIB

Lokasi Tol Cikampek KM 47 s/d GT. Kalikangkung KM 414.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: Twitter Kemenhub RI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini