Menara Eiffel di Paris Bertambah Tinggi 6 Meter, Ada Apa?

- 18 Maret 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi Menara Eiffel di Paris Prancis
Ilustrasi Menara Eiffel di Paris Prancis /Pixabay/TheDigitalArtist/

PORTAL GROBOGAN - Sebuah Menara cantik bernama Eiffel Paris yang ikonik itu, alami penambahan tingginya pada Selasa, 15 Maret 2022 lalu

Menara Eiffel dapatkan penambahan tinggi 6 meter atau sekitar 19,69 kaki setelah dipasang sebuah antena radio digital di atas monumennya.

Antena itu dipasang dengan cara diterbangkan memakai helikopter di atasnya untuk mengganti antena baru.

Dengan demikian, menara bertambah tinggi sekitar 330 meter dan berjenis DAB+ (audio digital).

Disiarkan juga di sebuah siaran televisi di Prancis, memerlihatkan helikopter memasang antena baru dan menurunkan antena lama.

Baca Juga: Bangkok Thailand Akan Berganti Nama Jadi Krung Thep Maha Nakhon

Sebagai informasi, menara Eiffel bagian atas telah dipakai sebagai tempat antena untuk memancarkan sinyal radio sudah 100 tahun lamanya.

Antena sering diganti karena kondisinya sudah tua, sehingga membuat tinggi menara Eiffel juga sering berganti.

Menara itu dibuat oleh seorang seniman terkenal pada masanya yaitu Gustave Eiffel di abad 19 akhir.

Halaman:

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah