2 Anak Korban KRI Nanggala 402 Diberikan Beasiswa Pendidikan SMA Taruna Nusantara Magelang

- 21 April 2022, 19:53 WIB
Pemberian beasiswa 2 anak korban KRI Nanggala 402 oleh Prabowo Subianto
Pemberian beasiswa 2 anak korban KRI Nanggala 402 oleh Prabowo Subianto /@kemhanri/Instagram

Pemberian rumah beserta beasiswa meupakan langkah yang diambil sebagai wujud perhatian pemerintah pada para pahlawan KRI Nanggala 402.

Menteri Pertahanan Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto pada tanggak 20 April 2022 menyerahkan 53 unit rumah khusus kepada keluarga atau ahli waris dari awak Kapal Selam KRI Nanggala 402.

Pemberian 53 unit rumah tersebut diserahkan Prabowo Subianto dari Pemerintah untuk keluarga korban Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang telah gugur dalam upaya menjaga kedaulatan negara.

Baca Juga: Lee Joon Gi dan Shin Se Kyung Dikabarkan akan Menjadi Pemeran Utama dalam Drama ‘Arthdal​​ Chronicles 2’

Pemberian rumah khusus tersebut ditandai dengan diberikannya sertifikat rumah beserta kuncinya kepada ahli waris korban KRI Nanggala 402.

"Dengan penuh rasa hormat saya serahkan kunci dan sertifikat rumah khusus ini kepada para ahli waris awak KRO Nanggala 402. Semoga bermanfaat dan memberi penghidupan yang lebih baik,"kata Menteri Pertahanan menegaskan.

Turut hadir dalam acara penyerahan tersebut ialah KSAL Laksamana TNI Yudo Margono.

Atas terselesaikannya pembangunan ini hingga diserahkan kepada ahli waris korban Nanggala 402. Prabowo Subianto mengapresiasi kerja keras dari Kemenpupr, Jatimpemprov serta TNI angkatan laut dan pihak lainnya yang menyokong serta mewujudkan pembangunan ini.

"Doa terbaik terus kami panjatkan untuk seluruh kru KRI Nanggala 402. Mereka merupakan putra-putra terbaik yang menjaga NIKRI,"imbuh Menhan Prabowo.***

Halaman:

Editor: Suci Lestari


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini