Aplikasi PeduliLindungi Bisa Ubah Status Warna Seusai Isoman dari Positif Covid 19

- 16 Februari 2022, 20:29 WIB
Tampilan Aplikasi PeduliLindungi
Tampilan Aplikasi PeduliLindungi /Tangkapan layar/YouTube Peduli Lindungi/



PORTAL GROBOGAN - Aplikasi PeduliLindungi semakin tersedia fitur canggihnya dengan adanya perubahan status otomatis.

PeduliLindungi kini semakin mudah dan terpercaya dengan terus lakukan inovasi pada menunya.

Dikabarkan melalui keterangan pers resmi dari situs Sehat Negeriku Kemkes RI, jika status bisa berubah warna ke semula.

Hal ini berlaku bagi yang telah jalani karantina selama 10 hari atau isoman, maka otomatis berubah warna.

Status perubahan ini merujuk pada aturan kriteria isolasi pada SE Nomor HK.02.01/MENKES/18/2022 Tentang Pencegahan dan Pengendalian Kasus COVID-19 Varian Omicron.

Baca Juga: 6 Cara Gunakan Offline Check In di Peduli Lindungi, Buat Kamu yang Susah Sinyal

Selain itu, diperkuat dari pernyataan salah satu staf ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan Setiaji.

"status hitam kembali ke warna semula setelah tes PCR ulang dua kali dengan hasil negatif. paling cepat dilakukan pada H+5 dan H+6 sejak positif, dengan selang waktu pemeriksaan minimal 24 jam. Tanpa tes ulang, status hitam otomatis selesai pada H+10.", ucapnya pada Selasa, 15 Februari 2022.

Lebih lanjut, untuk melakukan tes ulang harus sesuai aturan dengan hanya boleh memakai PCR.

Saat ini Antigen dengan hasil negatif tidak lagi berlaku, harus memakai dua PCR ulang.

Sebagai informasi, pihak Kementerian Kesehatan berikan nomor kontak terkait informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Vaksin Merah Putih Resmi Berstatus Halal Oleh MUI Setelah Jalani Uji Tahap Satu

Dengan menghubungi nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email [email protected].***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x