Pratama Arhan Resmi Bergabung di Klub Tokyo Verdy Jepang

- 16 Februari 2022, 12:29 WIB
Unggahan Pratama Arhan saat sepakat bergabung di Tokyo Verdy
Unggahan Pratama Arhan saat sepakat bergabung di Tokyo Verdy /Instagram/@pratamaarhan08/



PORTAL GROBOGAN - Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan hari ini umumkan telah resmi bergabung di klub Tokyo Verdy.

Pratama Arhan menjadi pemain Timnas Indonesia telah menambah daftar pemain Indonesia berkarir di luar negeri.

Telah dikonfirmasi dari unggahan Instagram pemain asal Blora itu hari ini, 16 Februari 2022.

"Dengan sangat terhormat saya mengumumkan transfer saya dari @psisfcofficial ke @tokyo_verdy, salah satu tim paling sukses dalam sejarah Sepak Bola Jepang.", ucap Arhan.

Pemain kelahiran 2001 itu, akan berikan yang terbaik pada klub yang ia bela dengan membawanya bisa di J1 League.

Baca Juga: 4 Fakta 4-1 Indonesia Vs Timor Leste di FIFA Match Day, Arhan Jadi Angin Segar

"Saya berjanji untuk berikan 100 persen untuk mendapatkan tempat saya sebagai starter, membantu Verdy untuk kembali ke J1 dan memenangkan hati para penggemar.", katanya lagi.

Sebagai informasi, Tokyo Verdy adalah sebuah klub sepak bola asal Jepang yang berkiprah sejak 1969.

Memiliki stadion khusus bernama Ajinomoto Stadium di Chofu, Tokyo yang berkapasitas 50 ribu lebih.

Lebih lanjut, Arhan tidak lantas menjadi jumawa dan tetap berikan ucapan terima kasih pada semua yang berinya dukungan.

"Semua ini tidak akan mungkin terjadi tanpa bantuan keluarga PSIS, @yoyok_sukawi dan para pendukung yang selalu mendukung saya tanpa henti.", tuturnya.

Baca Juga: Biodata Profil Ronaldo Kwateh, Pemain Termuda di Timnas Indonesia yang Berdarah Indonesia-Liberia

Pratama Arhan memang layak merumput di level lebih atas, termasuk bergabung di Tokyo Verdy.

Ia terkenal memiliki kemampuan tendangan jarak jauh dan bisa diandalkan dan bermain di banyak posisi.

Biasa berada di posisi bek kiri, namun bisa bermain di bek sayap, bek kanan, hingga gelandang.

Selain itu, kabar ini juga dikonfirmasi dari Instagram resmi klub Tokyo Verdy 1 jam yang lalu.

Menuliskan selamat datang pada pemain transfer dari klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar, yang dilepas secara gratis itu.

Baca Juga: Biodata Profil Pratama Arhan, Spesialis Tendangan Jarak Jauh di Timnas Indonesia

"Pratama Arhan dipastikan akan bergabung melalui transfer permanen dari PSIS Semarang! Selamat datang dan selamat bergabung, Arhan!.", tulisnya.

Dikonfirmasi juga dari agen yang lakukan kesepakatan dengan CEO dan Arhan, Dusan Bogdanovic.

Ia mengatakan, Pratama Arhan dikontrak selama 2 tahun di klub Jepang itu.

"sekarang dengan senang hati umumkan transfernya ke @tokyo_verdy, salah satu tim paling sukses dalam sejarah Sepak Bola Jepang dengan kontrak 2 tahun."tulisnya.

Dusan mengakui, jika proses negosiasi berjalan lancar melalui CEO PSIS, Yoyok Sukawi.

"Terima kasih banyak untuk klub @psisfcofficial dan @yoyok_sukawi yang membuat proses negosiasi lancar dan membuktikan bahwa satu-satunya minat mereka adalah karir dan kemajuan para pemain, @tokyo_verdy karena mengakui bakat pemain dan memberinya kesempatan untuk pengembangan lebih lanjut.", ucapnya lagi.

Kabar ini, sebagai penguat betapa banyak yang terpesona dengan kemampuan Arhan.

Ia menjadi peraih penghargaan Pemain Muda Terbaik Kejuaraan Sepak Bola ASEAN di Piala Suzuki AFF 2020.

Aksi terakhirnya membabat habis Timor Leste saat FIFA Match Day bulan lalu, semakin membuatnya layak disebut muda berbakat.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini