Mesut Ozil Sholat Jumat di Masjid Istiqlal, Keinginannya Kunjungi Masjid Istiqlal Terwujud

- 27 Mei 2022, 16:33 WIB
Pesepak bola klub Fenerbahce SK Mesut Oezil (ketiga kanan) berbincang dengan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar (kedua kiri) setibanya di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (27/5/2022)/ANTARA FOTO/Fauzan
Pesepak bola klub Fenerbahce SK Mesut Oezil (ketiga kanan) berbincang dengan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar (kedua kiri) setibanya di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (27/5/2022)/ANTARA FOTO/Fauzan /

PORTAL GROBOGAN - Pesebakbola dunia, Mesut Ozil akhirnya mendatangi Masjid Istiqlal untuk laksanakan Sholat Jumat pada 27 Mei 2022.

Mesut Ozil telah telah wujudkan keinginannya untuk bisa kunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta sejak 25 Mei 2022 lalu.

Dilansir dari ANTARA, Mesut Ozil didampingi oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar yang menemaninya berbincang soal Masjid Istiqlal.

Dari foto-foto yang dibagikan oleh ANTARA, Ozil terlebih dulu layani swafoto dari para jamaah di Masjid Istiqal, ia nampak sopan menyempatkannya.

Selain itu, di foto selanjutnya Ozil nampak sedang jalani sholat jumat dengan khusyuk bersama para jamaah lainnya.

Baca Juga: Biodata Profil Mesut Ozil, Pemain Sepakbola Dunia yang Datang ke Indonesia

Kedatangannya di Masjid Istiqlal, sudah dikatakan sebelumnya pada Rabu, 25 Mei 2022 lalu di kantor Kemenparekraf.

Ozil ingin mendatangi Masjid Istiqlal seusai pertemuannya dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.

"pertama adalah Masjid Istiqlal, kedua ingin mengunjungi Bali bersama keluarga", ucapnya saat konferensi pers.

Diketahui, Ozil cukup tertarik dengan Indonesia karena baginya Indonesia dikenal dengan keramahannya.

Baca Juga: Mesut Ozil Tiba di Indonesia dan Ingin Sholat di Masjid Istiqlal pada Jumat Mendatang

"pertama-tama saya ingin mengucapkan Assalamualaikum untuk kalian semua. saya sangat bersemangat, banyak yang saya suka tentang Indonesia. salah satunya kalian sangat ramah dan baik sekali, terima kasih", ucapnya.

Kedatangannya menyambangi Indonesia diinformasikan sedang hadiri peluncuran koleksi Concave Exclusive M10 Collection.

Hasil kolaborasi pihak produksi baju olahraga Inggris dengan pria asal Jerman itu bersama karya anak anak Tangerang.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x