Cara Mengobati SNOT atau Mata Berair Pada Burung Perkutut: Ternyata Cuma Pakai Tanaman ini

- 20 Juni 2022, 15:55 WIB
Cara Mengobati SNOT atau Mata Berair Pada Burung Perkutut: Ternyata Cuma Pakai Tanaman ini
Cara Mengobati SNOT atau Mata Berair Pada Burung Perkutut: Ternyata Cuma Pakai Tanaman ini /tankap layar/YouTube ilon andrianto

PORTAL GROBOGAN - Cara mengobati SNOT atau mata berair pada burung perkutut sebenarnya sangat mudah sebab obat penawarnya pun sangat mudah ditemukan.

SNOT atau mata berair pada burung perkutut ditandai dengan gejala mata merah dan tentunya berair.

Mengapa hal itu bisa terjadi? Burung perkutut yang terlalu sering terkena radiasi sinar matahari dan panas akan membuat matanya berair.

Baca Juga: Mengapa Burung Perkutut Tiba-tiba Mati? Padahal Sebelumnya Lincah dan Sehat: Ternyata ini Penyebabnya

Sehingga penyakit SNOT atau berair pada burung perkutut ini bukan disebabkan oleh virus atau bakteri semacamnya.

Adapun cara mengobati SNOT atau mata berair pada burung perkutut ini sangat mudah dilakukan, yakni dengan menggunakan tanaman udel-udelan yang biasa digunakan oleh masyarakat Jawa sebagai tanaman anti inflamasi.

Seperti yang dikutip oleh Portal Grobogan melalui kanal YouTube Han Bird Farm yang mengungkapkan bahwa cara mengobati SNOT atau berair pada burung perkutut ini merupakan cara tradisional serta alternatif lain jika dirasa obat mata khusus burung terlalu mahal.

Baca Juga: Ikuti 7 Cara Mengobati Burung Perkutut Pilek dan Flu ini: Dijamin Ampuh

Jika masyarakat Jawa menyebut tanaman ini sebagai tanaman udel-udelan, maka untuk istilah umum yang digunakan dalam bahasa Indonesia adalah tanaman bunga kancing atau biji kenop.

Karakteristik tanaman yang satu ini adalah batangnya memiliki sejumlah bintik kasar dengan dedaunan yang berukuran kecil.

Getah yang dihasilkan dari tanaman inilah yang nanti dapat mengobati SNOT atau mata berair pada burung perkutut.

Cara mengambil getahnya adalah cukup dengan membuka permukaan tanaman sedikit saja dengan pisau atau benda tajam lainnya. Getah tanaman ini akan keluar dengan sendirinya.

Baca Juga: 5 Cara Mengobati Penyakit Tetelo Pada Burung Perkutut: Lakukan Sekarang Sebelum Terlambat

Ambil getahnya dan teteskan pada mata burung perkutut saat siang atau sore saja, dimana dosis dengan jumlah 3 tetes saja cukup untuk diberikan pada mata burung perkutut.

Lalu, anda perlu memiringkan posisi burung perkutut dengan mata menghadap ke atas selama 5 hingga 10 detik agar obat dari getah tanaman ini dapat menyerap dengan sempurna.

Cara pengobatan ini dapat anda lakukan selama 3 hari berturut-turut agar proses pemulihannya cepat selesai.

Memang, SNOT atau berair pada burung perkutut ini bukan disebabkan oleh virus atau bakteri. Namun jika anda membiarkan mata burung perkutut berair terus menerus, maka perkutut akan dengan mudah terserang virus dan bakteri yang bisa memunculkan jenis penyakit lainnya.

Bahkan mata burung perkutut dapat menjadi bengkak dan meradang, yang jika dibiarkan akan menimbulkan penyakit katarak dan burung perkutut akan malas bersuara.

Baca Juga: Segera Berikan 3 Obat Burung Perkutut Sesak Nafas Sebelum Terjadi Hal yang Tak Diinginkan

Nah, setelah kondisi mata burung perkutut berangsur pulih, anda perlu menjemurnya di waktu-waktu tertentu yang tidak menyebabkan radiasi panas pada burung perkutut. Sehingga menjemurnya pada tengah hari bukan merupakan pilihan yang tepat.***

Editor: Rohmat Saiful Arifin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini