Kurang Darah atau Anemia, Kenali Tanda dan Gejalanya, Simak Penjelasannya

- 6 April 2022, 20:01 WIB
ilustrasi golongan darah. Kurang Darah atau Anemia, Kenali Tanda dan Gejalanya, Simak Penjelasannya
ilustrasi golongan darah. Kurang Darah atau Anemia, Kenali Tanda dan Gejalanya, Simak Penjelasannya /pixabay/200degrees

Anemia terdiri dari berbagai jenis, yang tergantung dari penyebabnya. Contohnya seperti anemia kekurangan zat besi, anemia kekurangan asam folat atau vitamin B12, anemia akibat pendarahan, anemia pada penyakit kronis, dan anemia karena hemolitik.

Seseorang berisiko terkena anemia apabila mengkonsumsi nutrisi yang tidak tepat. Contohnya karena jarang mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi dan asam folat.

Penyakit anemia juga dapat diturunkan dari keluarga, contohnya Thalassemia. Sedangkan orang-orang yang memiliki penyakit kronis contohnya seperti gangguan ginjal maupun autoimun.

Anemia dapat di atasi dengan cara mencari tahu penyebab anemia tersebut. Sehingga, pengobatan yang diberikan lebih tepat sesuai dengan penyebabnya.

Baca Juga: Menyentuh! T.O.P BIGBANG Ucapkan Terima Kasih ke YG Entertainment Usai Still Life Rilis, Pamit?

Anemia dapat dicegah dengan cara

1. Mengkonsumsi zat besi

Zat besi ini dapat di peroleh dari hewani maupun nabati. Seperti hati ayam, daging sapi, sayuran, dan buah bit.

2. Membuat jus apel maupun mentimun

Apel dan mentimun mengandung vitamin C yang dapat membantu penyerapan zat besi dalam usus. Sehingga, zat besi dapat menghasilkan hemoglobin.

Halaman:

Editor: Rohmat Saiful Arifin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini