Resmi Juara! Persik Kediri Kembalikan Piala Trofeo Ronaldinho, Begini Alasannya

- 30 Juni 2022, 08:23 WIB
Resmi Juara! Persik Kediri Kembalikan Piala Trofeo Ronaldinho, Begini Alasannya
Resmi Juara! Persik Kediri Kembalikan Piala Trofeo Ronaldinho, Begini Alasannya /Twitter Persik Kediri @persikfckediri/



PORTAL GROBOGAN – Persik Kediri secara mengejutkan akan mengembalikan Piala yang telah diperolehnya di ajang Trofeo Ronaldinho.

Sebelumnya, Persik Kediri berhasil menjadi juara dalam acara Trofeo Ronaldinho yang digelar bersama Arema FC dan RANS Nusantara FC.

Namun, tudingan pada pemain Persik Kediri yang dinilai bermain keras atau adu kungfu membuat mereka memutuskan untuk kembali pialanya.

Dalam akun Instagram resmi klub @persikfcofficial, pihak manajemen memberikan pernyataan resmi yang diunggah pada Rabu, 29 Juni 2022.

Baca Juga: Ronaldinho Datang ke Tanah Air, Siap Hadiri Sejumlah Kegiatan Bersama RANS Nusantara FC

Dalam statement tersebut, permainan keras Persik Kediri yang dianalogikan sebagai adu kungfu merupakan penilaian opini sepihak.

Pemberian tudingan tersebut menurutnya tidak didasarkan pada data dan keadaan sebenarnya yang terjadi di lapangan.

Pihak manajemen mengungkapkan, sebuah data Match Summary yang dikeluarkan wasit saat memimpin pertandingan di Trofeo Ronaldinho.

Baca Juga: Biodata dan Profil Ronaldinho, Legenda Sepakbola yang Disambut Raffi Ahmad

Skuad Macan Putih ternyata tidak mendapatkan kartu kuning dan kartu merah sama sekali baik saat melawan RANS Nusantara FC maupun Arema FC.

Data lainya juga menunjukan tentang jumlah pelanggaran yang terjadi di laga pertama saat Ronaldinho ikut bermain.

Dari total 12 pelanggaran yang ada, Persik Kediri hanya melakukan 4 kali pelanggaran, sedangkan 8 pelanggaraan oleh RANS Nusantara FC.

Baca Juga: Alasan Chairman RANS Nusantara FC Minimkan Sponsor di Jersey Baru RANS Nusantara FC

Sehingga dengan data tersebut, bahwa tudingan Persik Kediri bermain adu kungfu sudah terbantah dengan sendirinya.

Selain itu, para punggawa Macan Putih juga berikan kesempatan pada sang legenda Ronaldinho untuk menunjukkan skillnya tanpa ada tekanan yang berat.

“Tim Macan Putih akan selalu mengedepankan sportifitas dan fair play saat turun bermain di kompetisi apapun, termasuk juga turnamen pra musim serta pertandingan tidak resmi/persahabatan,” tulis akun @persikfcofficial.

Baca Juga: Ronaldinho Tiba di Indonesia, Disambut Raffi Ahmad dan Siap Gelar Prescon Malam Ini

Berbagai tudingan sepihak tersebut membuat manajemen, pemain dan Persikmania tidak terima dengan tuduhan itu.

Akhirnya, pihak manajemen Persik Kediri dengan tegas dan sadar mengembalikan Piala Trofeo Ronaldinho pada pihak penyelenggara untuk digunakan sebaik-baiknya.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: instagram @persikofficial


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x