Asyik! Festival Rujak Uleg Surabaya Akan Digelar Lagi, Bagaimana Keseruannya?

- 22 Mei 2022, 09:58 WIB
Asyik! Festival Rujak Uleg Surabaya Kembali Digelar, Libatkan Ratusan Peserta
Asyik! Festival Rujak Uleg Surabaya Kembali Digelar, Libatkan Ratusan Peserta /surabaya.go.id/

PORTAL GROBOGAN - Keseruan Festival Rujak Uleg di Surabaya dikabarkan akan digelar kembali usai terhenti selama dua tahun karena pandemi Covid 19.

Pemerintah kota (Pemkot) Surabaya mengkonfirmasinya melalui laman resmi Pemkot Surabaya pada Minggu, 22 Mei 2022.

Dilansir dari laman resmi Pemkot Surabaya, festival ini dibuat untuk ramaikan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke 729 yang libatkan ratusan peserta.

Ditanggapi hal ini oleh Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata (DKKORP) Surabaya, Wiwiek Widayati.

Festival ini diakui oleh Wiwiek nantinya akan digelar di Jalan Kembang Jepun, (Kya-kya) Surabaya pada Minggu 22 Mei 2022 malam.

Baca Juga: Beredar Video Viral Bayangan Ikan Raksasa, Begini Pengakuan Warga yang Jadi Saksinya

Diikuti sebanyak 700 peserta lebih yang meramaikannya dari berbagai perwakilan dan golongan komunitas masyarakat.

"Para peserta itu terdiri dari perwakilan komunitas adat dan ekspatriat, mahasiswa asing di Surabaya dan perhotelan. Juga, ada dari perwakilan masing-masing kecamatan dan PD (Perangkat Daerah) di lingkungan Pemkot Surabaya serta masyarakat umum," ucap Wiwiek.

Akan dihadiri sejumlah pejabat tinggi Jawa Timur seperti Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Gubernur Jawa Timur, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan Korps Konsulat di Surabaya.

Sementara itu, dari ratusan peserta yang akan mengikuti ini nantinya libatkan puluhan UMKM bidang kuliner di Surabaya.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Akui Ingin Nikah Muda Karena My Lecturer My Husband 2

"Festival juga akan melibatkan kurang lebih 50 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) kuliner di Kota Surabaya. Ini untuk menjadikan kegiatan festival sebagai kebangkitan perekonomian lokal di Surabaya," jelasnya lagi.

Berbagai ragam komunitas yang mengikuti, oleh Wiwiek sesuai dengan tema dari HJKS 729 tahun ini, 'Sinergi Kuat untuk Surabaya Hebat'.

Festival Rujak uleg ini, juga libatkan rujak cingur yang rupanya telah menjadi Warisan Budaya tak Benda oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI pada 2021, khas Surabaya.

"Munculnya Rujak Cingur sebagai makanan rakyat tidak dapat dilepaskan dari peranan petis yang menjadi penyedap rasa dan menjadi bahan dasar olahan Rujak Cingur. Di Surabaya, terdapat warung makan Rujak Cingur Genteng Durasim yang berdiri sejak tahun 1938," ucapnya.

Baca Juga: Belasan Korban Perosotan Kenjeran Park Surabaya Sudah Ditangani, Berikut Kronologinya

Namun, ramainya kabar kemunculan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang terjadi pada hewan ternak saat ini, tak lantas membuat Pemkot diam.

Pemkot Surabaya sudah lakukan kerja sama dengan Rumah Potong Hewan (RPH) agar lebih bisa yakin, jika cingur yang akan dikonsumsi bebas dari penyakit.

"Seluruh peserta Festival Rujak Uleg menggunakan cingur yang di supply oleh RPH dan sudah terjamin kualitasnya," tuturnya mengakhiri.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: Pemkot Surabaya


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah