Jokowi Targetkan Konservasi Laut di One Ocean Summit 2022, Ada Pembangkit Listrik dari Sampah

- 12 Februari 2022, 17:06 WIB
Pidato Jokowi untuk One Ocean Summit 2022
Pidato Jokowi untuk One Ocean Summit 2022 /Tangkapan layar/YouTube Sekretariat Presiden/



PORTAL GROBOGAN - Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) targetkan konservasi laut saat beri pidato untuk One Ocean Summit.

One Ocean Summit adalah suatu acara tindakan nyata untuk bisa lestarikan laut yang bersih dan sehat untuk komunitas internasional.

Hal ini sudah disetujui oleh Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) untuk presidensi Prancis di Dewan Uni Eropa.

Jokowi berikan pidatonya secara virtual di kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat, 11 Februari 2022.

Lelaki asal Solo itu mengatakan, jika Indonesia menjadi negara yang siap jadi pendukung terdepan dalam kelautan.

Baca Juga: Vaksin Merah Putih Resmi Berstatus Halal Oleh MUI Setelah Jalani Uji Tahap Satu

"Indonesia bangga menjadi salah satu negara di garda terdepan dunia dalam perlindungan laut.", ucap Jokowi.

Selain itu, Jokowi juga miliki rencana jika Indonesia miliki target konservasi laut semakin luas.

"kami memiliki komitmen target capai konservasi perairan laut seluas 32,5 juta hektare pada 2030.", tuturnya.

Pria bertinggi 175 cm itu juga mengatakan, jika Indonesia sudah mendekati target yang diinginkan untuk konservasinya.

"pada 2021, kami telah berhasil capai seluas 28,1 juta hektare atau 86,5 % dan kami optimis 2030 akan terpenuhi.", katanya lagi.

Baca Juga: Game GTA 6 Sedang Dikembangkan Rockstar Games, Siap-siap Sambut Peluncurannya

Tak hanya itu, pemerintah oleh Jokowi juga mengakui, jika sudah mulai bisa mengurangi sampah plastik di laut.

"kami berkomitmen untuk mengurangi sebanyak 70% sampah plastik laut di 2025. berbagai upaya telah kami lakukan.", ungkapnya.

Aksi mengurangi sampah, telah diupayakan pemerintah dengan berbagai aksi nyata yang dilakukan pemerintah.

"mulai dari rencana aksi penanganan sampah plastik laut hingga pembangunan pembangkit listrik berbahan baku sampah.", katanya.

Pembangkit listrik berbahan baku dari sampah, menjadi penemuan yang baru dan bermanfaat yang dikonversi sekian ton.

Baca Juga: Biodata Profil Nam Joo Hyuk, Pemeran Baek Ji Yin di Twenty Five Twenty One

"pembangkit listrik berbahan baku sampah mengkonversi 1000 ton sampah perhari menjadi 10 mega watt listrik."tuturnya.

Jokowi juga lakukan kebijakan pada dunia tumbuhan yang berkembang biak di laut, salah satunya Mangrove.

"kami targetkan rehabilitasi Mangrove seluas 600 ribu hektare hingga 2024.", ucapnya lagi.

Sebagai informasi, acara One Ocean Summit 2022 digelar di Brest Brittany barat laut Prancis pada 9 hingga 11 Februari 2022.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini