Jepang tidak Minat, Indonesia Punya Peluang untuk Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

- 14 Juli 2022, 17:16 WIB
Jepang tidak Minat, Indonesia Punya Peluang untuk Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023
Jepang tidak Minat, Indonesia Punya Peluang untuk Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023 /instagram @afcasiancup/

PORTAL GROBOGAN - Pimpinan sepak bola Jepang, Rabu, 13 Juli 2022 mengatakan ada "sedikit peluang" mereka akan mengajukan tawaran untuk menggantikan China sebagai tuan rumah Piala Asia tahun depan, dua hari sebelum batas waktu untuk menyatakan keinginannya tersebut.

Korea Selatan telah mengajukan tawaran resmi ke Konfederasi Sepak Bola Asia untuk menjadi tuan rumah kompetisi yang diikuti 24 tim itu, yang dijadwalkan pada Juni dan Juli 2023.

Ketika ditanya apakah Asosiasi Sepak Bola Jepang berencana untuk mengajukan penawaran, direktur teknis JFA, Yasuharu Sorimachi mengatakan kepada wartawan "kami sedang mempertimbangkannya tetapi kecil kemungkinannya," katanya.

Baca Juga: Matthijs de Ligt Makin Dekat ke Bayern, Apa Kabar Chelsea?

China sebenarnya akan menjadi tuan rumah turnamen tersebut, tetapi mereka malah mengundurkan diri pada Mei karena tantangan terkait dengan strategi nol-Covid yang ketat.

Hal itu membuat AFC mengundang tawaran baru bagi negara yang ingin menjadi tuan rumah kompetisi empat tahunan dan menetapkan batas waktu hingga 30 Juni, yang kemudian diperpanjang hingga 15 Juli.

Jepang, yang telah memenangkan Piala Asia empat kali, terakhir menjadi tuan rumah turnamen pada tahun 1992.

Baca Juga: PT Liga Indonesia Baru Resmi Keluarkan Jadwal BRI Liga 1 2022/2023, ini 5 Pekan Pertamanya

Korea Selatan tidak pernah menjadi tuan rumah Piala Asia sejak tahun 1960, itu merupakan satu-satunya Korea Selatan menggelar acara tersebut.

Halaman:

Editor: Rohmat Saiful Arifin

Sumber: thesundaily.my


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x