Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia, Naturalisasi Jordi Amat Tetap Dilanjut

- 4 Juli 2022, 18:19 WIB
Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia, Naturalisasi Jordi Amat Tetap Dilanjut
Belum Bisa Perkuat Timnas Indonesia, Naturalisasi Jordi Amat Tetap Dilanjut /Instagram @jordiamat5/

PORTAL GROBOGAN – PSSI dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong akan terus lanjutkan proses naturalisasi Jordi Amat.

Bahkan Shin Tae Yong telah menulis surat kepada PSSI agar Jordi Amat segera diurus kelengkapan administrasinya terkait naturalisasi.

Jordi Amat memang masih menunggu selesainya proses naturalisasi yang tak kunjung usai sehingga dirinya masih belum bisa memperkuat Timnas.

“Ya STY menulis surat pada tanggal 30 Juni 2022. Intinya proses naturalisasi diminta dilanjutkan,” kata Yunus Nusi, Sekjen PSSI.

Baca Juga: Biodata Profil Jordi Amat, Pemain Asal Spanyol yang Akan Bantu Perkuat Timnas Indonesia

Sebagai federasi yang bertanggung jawab penuh tentang dunia sepakbola tentunya arahan dari ketua umum akan dilaksanakan.

Keinginan naturalisasi tiga pemain yakni Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama  adalah keinginan dari Shin Tae-yong sendiri.

PSSI akan mendukung program kerja pelatih asal Korea Selatan tersebut termasuk keinginan untuk melakukan TC dimana saja.

Baca Juga: Timnas Indonesia Ditahan Imbang Bangladesh, Sandy Walsh dan Jordi Amat Hanya di Bangku Penonton

Sebelumnya, Jordi Amat dan Sandy Walsh sebenarnya sudah diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023.

Namun, keinginan tersebut harus tertunda karena proses naturalisasi yang tak kunjung usai.

Jordi Amat kini telah bermain untuk salah satu klub asal Malaysia Johor Darul Takzim (JDT).

Baca Juga: Piala Indonesia 2022-2023 Resmi Hadir Lagi, PSSI Beri Konfirmasi ke Menpora

Kepindahannya ke Johor Darul Takzim ternyata memunculkan berbagai ragam pro dan kontra.

Kendati demikian,  Jordi Amat memastikan komitmen untuk terus melanjutkan proses naturalisasinya.

Dirinya juga siap memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia setelah nantinya resmi menjadi WNI.

Baca Juga: Shin Tae Yong Punya Strategi Baru Hadapi Brunei di Piala AFF U19 2022, Pelatih Brunei Beri Tanggapan

Bergabungnya Jordi Amat ke JDT pernah digosipkan cukup lama ketika awal dirinya mulai mengurus proses naturalisasi.

Mantan pemain Swansea FC itu kemudian sempat membantah rumor yang telah beredar tersebut.

Dirinya baru mengakui adanya proses negosiasi transfer dengan JDT saat ikut pemusatan latihan Timnas Senior di Bandung.

Baca Juga: Piala Presiden 2022 Segera Berakhir, PSSI Bocorkan Tanggal Gelaran Liga 1 2022-2023

Liga Super Malaysia memiliki kebijakan dengan memberi izin klub mendaftarkan lima pemain asing.

Rincianya adalah tiga pemain asing bebas, satu Asia dan 1 Asean. Diketahui, JDT belum lama ini telah melepas pemain bek asal Brasil, Mauricio.

Baik PSSI maupun Shin Tae-yong berharap agar proses naturalisasi segera selesai, Jordi Amat dibutuhkan jasanya untuk memperkuat lini belakang Timnas Garuda.

Selain itu, masih ada nama seperti Sandy Walsh dan Shayne Pattinama yang juga masih dalam proses naturalisasi.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x