Hasil Pertandingan Indonesia vs Singapura Leg 2: Tiga Kartu Merah dan Empat Gol Kemenangan

- 25 Desember 2021, 22:42 WIB
Pesepak bola Timnas Indonesia Alfreanda Dewangga (tengah) berusaha masuk ke pertahanan lawan dengan dibayangi pesepak bola Timnas Singapura Hami Syahin (kiri) dalam pertandingan Semi Final Leg 2 Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021).
Pesepak bola Timnas Indonesia Alfreanda Dewangga (tengah) berusaha masuk ke pertahanan lawan dengan dibayangi pesepak bola Timnas Singapura Hami Syahin (kiri) dalam pertandingan Semi Final Leg 2 Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021). /ANTARA FOTO/HUMAS PSSI

PORTAL GROBOGAN – Pertandingan penentuan pada leg 2 semifinal Indonesia vs Singapura membuat senam jantung para suporter Timnas Indonesia.

Pertandingan leg 2 semifinal Piala AFF Suzuki Cup 2020 digelar di Stadion Nasional, Singapura.

Pertandingan leg 2 semifinal Piala AFF Suzuki Cup 2020 disiarkan secara langsung melalui televisi RCTI dan Vidio.com.

Yang membuat panas laga Indonesia vs Singapura, Timnas Singapura harus bermain dengan 8 orang pemain. Sedangkan Timnas Indonesia bermain dengan 11 orang pemain.

Baca Juga: Singapura Tahan Imbang 1-1 dari Timnas Indonesia di Babak Pertama, Leg 2 Semifinal Piala AFF Suzuki Cup 2020

Tiga pemain Timnas Singapura yang mendapatkan kartu merah yaitu Safuwan Baharudin, Irfan Fandi dan Hassan Sunny.

Dalam pertandingan kali ini, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menurunkan tiga bek tengah serta menaruh Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri di bangku cadangan.

Indonesia unggul terlebih dahulu berkat kerjasama antara Witan Sulaeman dan Ezra Wilian yang membuahkan gol ke gawang Singapura. Indonesia unggul 1-0 atas Singapura dimenit ke 11.

Tak tinggal diam, Singapura mengejar ketinggalan skor melalui kaki pemain Song Ui-young di menit ke 45+4. Skor imbang 1-1 untuk Indonesia vs Singapura.

Halaman:

Editor: Faqih Hilal Mukarrom


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini