Puasa Arafah Itu Harus Dilakukan 9 Hari Berturut-turut atau Cukup Hanya 1 Hari Saja?

- 5 Juli 2022, 14:50 WIB
Ilustrasi buka puasa - puasa sunnah Arafah
Ilustrasi buka puasa - puasa sunnah Arafah /metatdgt/Pexels

“4 hal yang tidak pernah Rasulullah SAW tinggalkan adalah puasa di hari Asyura (tanggal 10 Muharram), 10 hari di hari di bulan Zulhijjah, puasa tiga hari di setiap bulannya (ayyamul bidh, tanggal 13, 14 dan 15) dan dua rakaat sebelum shalat subuh,”HR. Ahmad, Annasai dan Ibnu Hibban yang juga menilai sahih hadist tersebut.

Baca Juga: Tata Cara dan Keutamaan Puasa Arafah Sehari Sebelum Idul Adha Salah Satunya Akan Menghapus Dosa Selama 2 Tahun

Hadist riwayat Humaid

Selain itu juga, terdapat pula hadist dari Hunaid bin Khalid yang ia dapatkan dari salah satu istri Rasulullah SAW, yang mengatakan:

“Rasulullah SAW selalu berpuasa 9 hari di bulan Zulhijjah, pada hari Asyura’ (tanggal 10 Muharram) dan 3 hari setiap bulan, senin pertama di awal bulan dan 2 Kamis,”HR. Ahmad dan Abu Daud.

Baca Juga: Jangan Puasa di Hari Berikut Ini Bagi Umat Islam, Simak Selengkapnya

Hadist kontradiktif yang mengatakan Rasulullah SAW tidak berpuasa 9 hari

Sementara itu, terdapat hadist lain yang justru kontradiktif dengan hadist riwayat Hafshah dan istri lain Rasulullah SAW.

Hadist ini riwayat dari Imam Muslim dari Aisyah RA, ia berkata:

“Aku tidak melihat Rasulullah SAW berpuasa di 10 hari (di bulan Zulhijjah) sama sekali,”HR. Muslim.

Halaman:

Editor: Suci Lestari

Sumber: YouTube Syafiq Riza Basalamah Official


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini