Reza Rahadian Kunjungi Ganjar Pranowo Bahas FFI 2022, Emang Ada Apa?

- 21 Februari 2022, 21:31 WIB
Unggahan video Ganjar Pranowo saat menjamu Reza Rahadian
Unggahan video Ganjar Pranowo saat menjamu Reza Rahadian /Instagram @ganjar_pranowo/



PORTAL GROBOGAN - Aktor serbabisa, Reza Rahadian kunjungi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo siang tadi, Senin 21 Februari 2022.

Ganjar Pranowo membagikan momen spesial itu di video Reelsnya hari ini dengan menyambut Reza di Rumah Dinas Puri Gedeh Semarang.

Gubernur berambut khas putih itu, menuliskan keterangan dalam video pendeknya tentang tujuan pemeran Aris di Layangan Putus mendatanginya.

"Siang tadi saya kedatangan tamu spesial yg membawa ide sangat spesial yaitu menyelenggarakan malam nominasi Festival Film Indonesia di Candi Borobudur.", kata Gubernur Jawa Tengah itu.

Reza datang tak sendirian, ia bersama beberapa perwakilan lain yang juga sebagai komite dari Festival Film Indonesia (FFI).

Baca Juga: Lirik Garis Waktu Reza Rahadian, OST Film Garis Waktu Karya Fiersa Besari

"saya atas nama komite FFI ya, jadi kami permisi untuk menyampaikan tujuan kami, berharap dapat dukungan dari Pak Ganjar, terkait pelaksanaan malam Nominasi FFI, berharap bisa di Candi Borobudur.", ucap Reza.

Dengan demikian, FFI untuk tahun ini, bisa diartikan akan digelar di Candi Borobudur Magelang jika tidak ada halangan.

Di samping itu, Reza nampak dijamu oleh Ganjar dengan beberapa makanan dan beberapa kopi buatan warga Jawa Tengah.

"kopi Banaran itu kata Almarhum Habib Ja'far dulu, kopi Banaran itu karena kebenaran.", kata Ganjar menjelaskan salah satu kopi yang berfilosofi.

Sebagai informasi, FFI 2021 lalu digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan.

Baca Juga: Biodata dan Profil Reza Rahadian, Aktor Segala Karakter yang Masih Aktif Berkarya

Terpilihnya Jawa Tengah, tepatnya di kawasan Candi Borobudur akan menambah suasana indah di sekitarnya saat malam Nominasi nanti.

Karena biasanya, FFI digelar di dalam gedung-gedung dengan suasana elegan dan mewah.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x