Agustusan Makin Dekat, Ini 5 Lomba yang Bisa Dimainkan di Bulan Agustus, Ada Tarik Tambang

- 20 Juli 2022, 20:45 WIB
Agustusan Makin Dekat, Ini 5 Lomba yang Bisa Dimainkan di Bulan Agustus, Ada Tarik Tambang
Agustusan Makin Dekat, Ini 5 Lomba yang Bisa Dimainkan di Bulan Agustus, Ada Tarik Tambang /Pixabay/sethikcsethi/

PORTAL GROBOGAN - Simak 5 lomba yang cocok dilakukan saat 17 Agustus nanti untuk memeringati hari kemerdekaan Indonesia.

5 lomba di bawah ini, seru untuk dimainkan bagi siapapun untuk memeriahkannya sehingga tidak akan bosan selalu ada.

Bulan Agustus tinggal menghitung hari untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Masyarakat indonesia dari berbagai daerah juga tak mau ketinggalan untuk memperingati hari tersebut, salah satunya perlombaan baik di tingkat RT maupun kelurahan atau desa.

Baca Juga: 6 Film yang Akan Tayang Bulan Agustus 2022, Catat Tanggalnya

Di Indonesia sendiri memiliki berbagai macam perlombaan populer yang kerap kali dimainkan, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa dan tentu di setiap permainan memiliki keseruan tersendiri.

Berikut 5 lomba yang mungkin bisa Anda adakan di HUT kemerdekaan RI:

1. Panjat Pinang

Baca Juga: 4 Teori The Umbrella Academy untuk Season 4 Paling Liar Menurut Penggemar Reddit

Tentunya kalian tak asing lagi dengan permainan ini, permainan yang bisa di ikuti oleh anak–anak sampai orang dewasa ini sangat populer di berbagai daerah terutama pada ajang perayaan HUT kemerdekaan RI di setiap bulan Agustus.

Bagaimana tidak, para pemain harus bergotong royong untuk sampai ke puncak lebih dulu, dimana setiap peserta mendapatkan rintangan dengan tubuhnya yang sudah dilumuri oli sebelumnya.

Keseruan sering terjadi saat melihat ekspresi dan tingkah lucu peserta lomba saat berusaha mencapai puncak untuk mendapatkan hadiah yang sudah disediakan panitia lomba.

2. Balap Karung

Kedua, permainan ini juga sering kita jumpai di HUT kemerdekaan RI, di mana para pemain harus memasukkan kedua kaki mereka ke dalam karung sambil berlari.

Hal tersebut membuat banyak peserta yang terjatuh di tengah permainan, tapi disitulah letak keseruannya, karena mereka harus saling adu kecepatan untuk menjadi yang pertama mencapai garis finish.

3.  Tarik Tambang

Permainan tarik tambang juga tak kalah seru dimana para peserta harus saling tarik – menarik dengan seutas tali tambang di dua kubu yang berbeda.

Tim dinyatakan menang apabila salah satu dari kubu berhasil menjatuhkan tim lawan karena tak kuat menarik tali tambang tersebut.

Keseruan terjadi saat dua kubu saling tarik-menarik adu kekuatan. Dibutuhkan kerja sama tim untuk memenangkan permainan ini.

4. Lomba Makan Kerupuk

Makan kerupuk merupakan lomba yang sangat populer ketika ada perlombaan 17 Agustus, dimana peserta harus menghabiskan kerupuk secepat mungkin yang digantungkan di tali.

Yang membuat permainan ini menjadi seru adalah saat melihat ekspresi mereka  yang berusaha memakan kerupuk tersebut dengan tangan terikat ke belakang.

5. Lomba Gebuk Bantal

Lomba yang biasanya terdiri dari dua orang tersebut juga tak kalah seru, dimana kedua pemain saling gebuk bantal hingga salah satunya terjatuh.

Keseruan terjadi saat mereka berusaha untuk saling menjatuhkan satu sama lain sambil duduk di atas sebilah bambu yang di bawahnya terdapat air atau kolam kecil.***

Editor: Fitria Muna Khoirun Nisak

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x