Wow! Film Elvis Melewati Angka 1 Triliun Rupiah di Box Office Seluruh Dunia

5 Juli 2022, 10:20 WIB
Wow! Film Elvis Melewati Angka 1 Triliun Rupiah di Box Office Seluruh Dunia /Instagram @elvismovie

PORTAL GROBOGAN - Akhir-akhir ini, selain Top Gun Maverick yang telah melambung tinggi dengan penghasilan menakjubkan (lebih dari 14 Triliun Rupiah), maka film Elvis juga sedang berusaha mengimbangi penghasilan film produksi Paramount Pictures tersebut.

Meskipun trafik film Elvis ini mengalami penurunan di Jerman, Australia, Inggris, Israel dan Belgia sekitar 13 % hingga 27 %, namun faktanya Jepang menjadi pasar baru dengan pembukaan terbesar di minggu ini.

Sehingga, jika dihitung secara keseluruhan, total yang diperoleh oleh film Elvis ini adalah sekitar 113,5 Juta Dolar atau lebih dari 1 Triliun Rupiah.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Indonesia Juli 2022, Ada Ivanna Spin Off Danur 2: Maddah

Sementara itu, film produksi Warner Bros ini akan melanjutkan kesuksesan box office-nya di Korea pada 13 Juli mendatang dan Amerika Latin pada 14 Juli 2022.

Faktanya, film biografi musikal ini ternyata tidak hanya diminati oleh kalangan muda saja, melainkan juga disukai oleh orang tua terdahulu yang masih mengingat Elvis Presley saat musisi dunia masih hidup dan berkarir.

Para orang tua mungkin kurang tertarik dengan film bertema superhero maupun Dinosaurus yang beraksi di muka bumi.

Baca Juga: 3 Quotes Terbaik di Film Elvis ini Bikin Kamu Pede dan Mampu Memotivasi Diri

Hal ini membuktikan bahwa Elvis Presley, meskipun telah meninggal, masih dikenang hingga detik ini sebagai musisi ikonik pada zamannya.

Film ini juga menggambarkan visual dan gaya unik dari Elvis Presley serta sisi manusiawi dari legenda yang terkenal ini.

Hal yang membuat film yang dibintangi oleh Austin Butler ini menjadi berbeda dibandingkan dengan film dengan genre biografi musikal lainnya adalah bahwa film ini tidak menutupi cerita nyata dari karakter Elvis.

Tak hanya menceritakan kebaikannya saja, film ini juga menceritakan jiwa dan bakat Elvis Presley yang dimanipulasi oleh keserakahan dan juga kelemahan batin dari penyanyi legenda ini.

Selain itu, kisah pahit Elvis Presley juga disebutkan terkait bakatnya yang tidak pernah mencapai potensi penuh karena beberapa kurva yang tak terduga.

Baca Juga: Film Terbaru Korea Selatan Decision to Leave Akan Tayang di Indonesia, Tentang Apa?

Pertunjukan di panggung yang dibintangi oleh Austin Butler sebagai Elvis Presley merupakan tema yang sulit diangkat, namun faktanya film ini mampu melakukannya.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa kemungkinan besar pamor film Elvis ini semakin melebar dan penghasilannya tidak akan menurun mengingat film ini masih tayang di bioskop hingga kini.

Kira-kira, apakah film Elvis ini mampu mencapai angka 14 Triliun Rupiah seperti yang dilakukan oleh film produksi Paramount Pictures, Top Gun Maverick? Mari kita lihat selama beberapa minggu ke depan.***

Editor: Rohmat Saiful Arifin

Sumber: Collider

Tags

Terkini

Terpopuler