Jangan Kaget Jika Karakter Max oleh Sadie Sink di Stranger Things Season 4 Volume 2 Mengalami Perubahan

25 Juni 2022, 08:57 WIB
Jangan Kaget Jika Karakter Max oleh Sadie Sink di Stranger Things Season 4 Volume 2 Mengalami Perubahan /Instagram @sadiesink_

PORTAL GROBOGAN - Gambar dari karakter Max yang diperankan oleh aktris muda Sadie Sink di Stranger Things Season 4 Volume 2 telah diunggah di Netflix.

Jika anda penggemar setia Stranger Things, tentunya anda menyadari bahwa karakter Max telah mengalami perubahan signifikan.

Namun, perubahan dan pertumbuhan pribadi yang lebih signifikan akan muncul di Stranger Things 4 Volume 2 yang akan tayang di Netflix pada 1 Juli 2022.

Baca Juga: 4 Fakta Dibalik Layar Film Top Gun Maverick yang Mungkin Belum Anda Ketahui, Ada Sedikit Efek CGI

Sadie Sink semakin bersinar semenjak Stranger Things 4 Volume 1 ditayangkan. Dan gadis yang berusia 20 tahun yang memerankan Max ini merupakan karakter keren yang sangat mendukung di salah satu episode terbaik di serial ini dengan judul "Dear Billy."

Usai berjuang mati-matian dan memiliki beban serta kesedihan dan penyesalan, secara langsung Max terpaksa harus menghadapi ketakutan terbesarnya melalui Vecna.

Pada episode Collider Ladies Night yang akan datang, Sink membahas pengalamannya saat syuting episode yang menjadi sebuah tantangan yang harus diatasi oleh dirinya sendiri.

Baca Juga: Song Joong Ki Ditawarkan Bergabung dalam Film Noir Baru Berjudul Hwaran

“Karakter Max agak berbeda dari orang-orang di sekitarnya. Baik itu pikiran, kepribadian internal dan diri sejatinya jauh berbeda dari apa yang sebenarnya dia tunjukkan. Sepertinya Max memang tertutup, namun dia tangguh. Tapi intinya dia hanya takut dan merasakan kesedihan yang begitu dalam. Jadi ketika ada momen dan adegan saat ia membaca surat untuk Billy, Anda akan ikut merasakan emosi Max yang begitu dalam, sehingga saat menyaksikannya anda pasti akan bertanya: ‘’Oke, jadi kapan kau akan menangis?’’, ujar aktris muda asal Texas ini.

Sink juga bahwa akan terdapat banyak momen seperti itu di dua episode terakhir season 4 ini. Bahkan pada Stranger Things season 4 volume 2 ini, karakter Max akan lebih terbuka.

Di sisi lain, pertemuan antara Max dan Vecna mempengaruhi karakternya agar bisa bergerak lebih maju lagi, dimana Max akan mengungkapkan semua hal yang ada di pikiran terdalamnya dan hal yang ia sembunyikan sejak lama.

Di season 4 ini dia dan teman-temannya masih berada dalam posisi yang berbahaya tentu saja, tetapi Max memilih untuk berjuang dan bertarung.

Baca Juga: Sinopsis Film Smile, Saat Senyuman Misterius Mengubah Hidupmu Jadi Kematian

Anda penasaran menyaksikan perubahan yang dialami karakter Max di Stranger Things 4 Volume 2 ini? Saksikan volume 2 nya hanya di Netflix di awal Juli mendatang.

Kabarnya, Stranger Things Season 4 Volume 2 ini akan menampilkan adegan-adegan yang membahayakan semua karakter dan tentunya akan berakhir dengan ending yang membawa serial ini berlanjut hingga season 5 nantinya.

Sementara itu, Sadie Sink juga akan menceritakan tentang pengalamannya sejak berkarir di dunia perfilman dan televisi sejauh ini di agenda wawancara lengkap Collider Ladies Night.***

Editor: Rohmat Saiful Arifin

Sumber: Collider

Tags

Terkini

Terpopuler