Lee Seung Gi dan Lee Se Young Dipersatukan Kembali dalam Drama Romantis Terbaru ‘Love According to Law’

7 April 2022, 14:24 WIB
Lee Seung Gi dan Lee Se Young Dipersatukan Kembali dalam Drama Romantis Terbaru ‘Love According to Law’ /Soompi

PORTAL GROBOGAN – Lee Seung Gi dan Lee Se Young dikonfirmasi akan menjadi pemeran utama dalam drama romantis terbaru tentang hukum yang berjudul Love According to Law.

Love According to Law merupakan drama yang diadaptasi dari Webtoon popular dengan judul yang sama, karya dari penulis No Seung Ah dan illustrator Il Ri.

Love According to Law adalah drama romansa hukum yang berlangsung di Law Cafe, sebuah kantor firma hukum sekaligus juga cafe.

Baca Juga: Seo In Guk, Oh Yeon Seo, Kwak Si Yang, dan Kang Mina Lakukan Pembacaan Naskah Drama Minamdang

Dikutip Portal Grobogan dari Soompi, drama ini bercerita tentang seorang mantan jaksa yang beralih profesi menjadi tuan tanah yang pernah dijuluki sebagai “Monster genius” dan seorang pengacara cantik yang mengelola cafe.

Drama ini akan digarap oleh sutradara Lee Eun Jin, yang menyutradarai “Baker King Kim Tak Goo,” “My Lawyer, Mr. Joe,” “Good Manager,” “Waiting for Love,” dan “Feel Good to Die.”

Sementara naskahnya ditulis oleh penulis skenario Lim Ji Eun, yang sebelumnya juga menulis naskah Drama Spesial 2020 KBS yang berjudul One Night.

Lee Seung Gi akan memerankan karakter Kim Jeong Ho yang merupakan mantan jaksa. Dia telah mengenal Kim Yu Ri selama 17 tahun.

Baca Juga: MBC dan SBS Berseteru Perihal Jadwal Tayang Drama yang Dibintangi Im Soo Hyang

Meskipun dia tampak karismatik, dia juga memiliki sisi murni dari kepribadiannya.

Setelah mengesankan para penikmat drama korea dengan cakupan aktingnya yang luas melalui drama “Mouse” dan “Vagabond,” drama ini akan menjadi reuni pertama Lee Seung Gi dan Lee Se Young sejak mereka membintangi “Hwayugi” bersama pada tahun 2017 silam.

Lee Se Young akan memerankan karakter Kim Yu Ri, seorang pengacara cantik dan eksentrik yang memiliki kepribadian seperti api, tidak mampu menahan ketidakadilan. Sebelum menjadi pengacara, ia pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Korea.

Dia dulu bekerja di firma hukum yang kuat, tetapi dia tiba-tiba meninggalkan pekerjaannya dan membuka cafe.

Drama ini akan menggambarkan apa yang terjadi ketika dia mengetahui bahwa pemilik gedung itu adalah teman SMA-nya Kim Jeong Ho.

Baca Juga: KBS Rilis Teaser Pertama Drama Kolosal ‘Bloody Heart’, Simak Jadwal Tayangnya!

Setelah menerima banyak cinta melalui perannya baru-baru ini dalam drama “The Red Sleeve,” para pemirsa sangat mengantisipasi transformasi Lee Se Young untuk perannya dalam drama selanjutnya.

Tim produksi mengungkapkan, “Dalam drama Love According to Law, Lee Seung Gi dan Lee Se Young menghidupkan karakter Kim Jeong Ho dan Kim Yu Ri dengan individualitas mereka yang unik, jadi kami yakin bahwa mereka akan mengisi kembali emosi anda yang terkuras dengan baik.”

“Tolong tunjukkan banyak minat dan antisipasi untuk perasaan berdebar-debar yang gila dan sensasi dalam mencapai keadilan,” ungkapnya mengakhiri.

Drama Love According to Law ini direncanakan akan tayang perdana pada bulan Agustus 2022 mendatang.

Baca Juga: D.O. EXO Dikonfirmasi akan Menjadi Jaksa di Drama Terbaru KBS ‘True Swordmanship’

Drama yang berjumlah 16 episode ini akan tayang setiap hari Senin dan Selasa di saluran penayangan KBS.***

Editor: Rohmat Saiful Arifin

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler